Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Koramil Sajoanging Gelar Patroli Terpadu, Perkuat Stabilitas Keamanan di Wajo

Zahar Zha
Jumat, 21 November 2025
Last Updated 2025-11-21T12:27:17Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates


HALOSULSEL.COM, WAJO –
Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Koramil 1406-09/Sajoanging melaksanakan kegiatan patroli dan siskamling terpadu di wilayah Kelurahan Akkajeng, Kecamatan Sajoanging, Kabupaten Wajo, pada Jumat (21/11/2025).


Kegiatan yang dipimpin oleh Serka Salahuddin ini melibatkan unsur PPM (Pemuda Panca Marga) serta para tokoh masyarakat setempat. Patroli dilakukan sebagai bagian dari upaya cipta kondisi guna memastikan situasi wilayah tetap aman, tertib, dan kondusif.


Sasaran patroli meliputi tempat umum, objek vital, hingga lokasi-lokasi keramaian yang berpotensi menjadi titik berkumpulnya masyarakat. Selain melakukan pemantauan, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada, menjaga keamanan lingkungan, serta meningkatkan partisipasi dalam menjaga ketertiban.


Serka Salahuddin menyampaikan bahwa keterlibatan masyarakat melalui kegiatan seperti siskamling menjadi elemen penting dalam menjaga keamanan wilayah. “Sinergi TNI bersama komponen masyarakat adalah kunci dalam menciptakan lingkungan yang aman. Kami terus mendorong peran aktif warga dalam menjaga keamanan sekitar,” ujarnya.


Dengan adanya patroli terpadu ini, Koramil 1406-09/Sajoanging berharap tercipta situasi yang lebih kondusif, terutama menjelang berbagai kegiatan masyarakat di akhir tahun. 


(Pendim Kodim 1406/Wajo)

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Iklan